Selasa, 17 November 2015

Pengumuman Hasil Lomba Karya Tulis Ilmiah – Parade Teknik Informatika 2015

Hay para sahabat peserta kompetisi Lomba Karya Tulis Ilmiah Parade Teknik Informatika 2015.

Pada kali ini kami ingin menginformasikan bahwa proses kompetisi Lomba Karya Tulis Ilmiah PARTI 2015 alhamdulillah telah selesai dilaksanakan.

Kami mengucapkan terimakasih dan memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada seluruh peserta yang telah ikut berpartisipasi dalam kompetisi ini.

Berdasarkan pertimbangan dewan juri yang telah mempertimbangkan komponen unsur-unsur penilaian sesuai yang ditentukan dalam peraturan kompetisi serta masukan dan saran dari peserta.

Berdasarkan hasil akhir penjurian diperoleh hasil sebagai berikut:
Juara 1 – SMA MTA Surakarta  dengan Judul “Penggunaan Air Tabcirass Untuk Mengatasi Permasalahan Rambut”
Juara 2 – SMK N 1 Mojosongo dengan Judul “Sabun Daun Kelor”
Juara 3 – SMK N 2 Boyolali dengan Judul “Inovasi Sistem Pengolahan Air Limbah Biofilsta (Biofilter ,Filtrasi, dan Sterilisasi Alami) Guna Pengendalian Daya Rusak Air di Dukuh Bendo, Desa Daleman, Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten”
Juara 4 – SMA N 1 Teras Boyolali dengan Judul “Pemanfaatan Limbah Diaper sebagai Media Pengikat POC (Pupuk Organik Cair) pada Tanaman Holtikultura dalam Polybag”
Juara 5 –  SMA N 1 Teras Boyolali dengan Judul “Apem Supatmi”
Juara 6 – SMK N 1 Mojosongo dengan Judul “ Bio Papaya, Bioetanol dari Buah Pepaya (Carica Pepaya L) dengan Metode Fermentasi”
Juara 7 – SMA N 2 Boyolali dengan Judul “Pyramouse Trap : Inovasi Alternatif Tikus Sederhana Berbentuk Piramida Guna Upaya Meningkatkan Produksi Pertanian”
Maka dari itu kami mengundang kepada peserta lomba karya tulis ilmiah yang mendapatkan juara 1, 2, dan 3 untuk menghadiri acara seminar nasional dengan tema “Securing Cloud Computing from Hacking” yang akan dilaksanakan pada hari kamis, 19 november 2015 dan sekaligus penyerahan Piala, Uang Pembinaan, Piagam, dll.
(perwakilan 2 orang)

Demikian informasi ini kami sampaikan.